Betah di Rumah Lawan Corona, Lakukan 3 Olahraga Ini Intensif untuk Jaga Kesehatan

- 3 April 2020, 09:31 WIB
ILUSTRASI Yoga.*
ILUSTRASI Yoga.* /PIXABAY/

PIKIRAN RAKYAT - Olahraga merupakan kegiatan penting untuk menjaga kebugaran khususnya dalam masa pembatasan fisik atau social distance akibat virus corona yang tengah melanda.

Meski olahraga yang dapat dilakukan di rumah terbatas variasinya, Anda masih bisa berolahraga secara intensif agar tetap sehat meski tak keluar rumah.

Terlebih lagi, olahraga di bawah ini dapat membantu menjaga bentuk tubuh jika dilakukan secara berkala dan dengan intensitas maksimal.

Baca Juga: Terus Semangat Selama #Workfromhome dengan Olahraga Rutin di Tengah Virus Corona

Dikutip dari Independent oleh Pikiranrakyat-bekasi.com, berikut adalah 3 olahraga intensif untuk kesehatan yang dapat dilakukan agar betah di rumah lawan corona.

High-Intensity Interval Training (HIIT)

HIIT adalah serangkaian gerakan olahraga yang dilakukan secara cepat dan beruntun untuk mendapat intensitas yang maksimal dalam waktu yang sedikit.

Baca Juga: Jadi yang Pertama, Liga Pro Belgia Resmi Hentikan Kompetisi Akibat Virus Corona

HIIT adalah olahraga yang baik dilakukan selama masa pembatasan fisik karena tidak memerlukan waktu lama.

Salah satu rangkaian gerakan HIIT yang baik dilakukan selama di rumah adalah lari di tempat dengan paha ke atas, diikuti dengan climber, plank, jumping jack, gerakan pukulan, dan pukulan sambil squat.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Independent


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x