Meski Terkendala Pandemi Covid-19, Indonesia Bukukan Transaksi Rp8.3 Triliun dari CIIE Shanghai

- 11 November 2020, 19:38 WIB
Perwakilan perusahaan Tiongkok bersama Duta Besar RI Djauhari Oratmangun (empat kiri), perwakilan dari KBRI Beijing, KJRI Shanghai, dan ITPC Shanghai foto bersama usai penandatanganan kesepakatan pembelian senilai 584 juta dolar AS atau sekitar Rp8,3 triliun.
Perwakilan perusahaan Tiongkok bersama Duta Besar RI Djauhari Oratmangun (empat kiri), perwakilan dari KBRI Beijing, KJRI Shanghai, dan ITPC Shanghai foto bersama usai penandatanganan kesepakatan pembelian senilai 584 juta dolar AS atau sekitar Rp8,3 triliun. /KBRI-Beijing/

Sementara, ajang yang digelar di National Exhibition and Convention Center (NECC) Shanghai itu diikuti sekira lima ratus perusahaan global dengan jumlah pengunjung diperkirakan mencapai empat ratus ribu orang.

"Penyelenggaraan CIIE tahun ini diharapkan dapat menjadi salah satu katalis bagi bangkitnya perekonomian regional dan global di tengah situasi pandemi," kata Konsul Jenderal RI di Shanghai Deny W Kurnia.

Baca Juga: Berdasarkan Hasil Riset, Sri Mulyani Sebut Potensi Ekonomi Digital Indonesia Luar Biasa

Selain itu, Kementerian Perdagangan RI, KBRI Beijing, KJRI Shanghai, dan Pusat Promosi Perdagangan Indonesia (ITPC) Shanghai mengelar pertemuan bisnis yang diikuti sekitar 200 peserta, baik secara daring maupun luring.

"Performa perdagangan Indonesia dengan Tiongkok pada tahun ini mengalami peningkatan yang sangat baik, dengan semakin turunnya defisit perdagangan sebesar 13 persen dibanding tahun lalu," kata Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional Kemendag Kasan Muhri.

Atas kerja sama tersebut, ia juga berharap agar para pengusaha Indonesia bisa memanfaatkan peluang-peluang bisnis secara optimal.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x