Cegah Terjadinya Shutdown di Akhir Periodenya, Donald Trump Sahkan UU Pendanaan Federal

- 21 Desember 2020, 15:57 WIB
Donald Trump mengesahkan UU Perpanjangan Federal demi mencegah terjadinya shutdown.
Donald Trump mengesahkan UU Perpanjangan Federal demi mencegah terjadinya shutdown. /The Independent

Donald Trump menandatangani RUU tersebut yang disahkannya menjadi UU pada Jumat malam, 18 Desember 2020.

Selanjutnya, anggota parlemen akan berusaha mengalahkan tenggat waktu yang jatuh tempo pada Minggu, 20 Desember 2020 malam waktu setempat.    

Ancaman kali ini bukan yang pertama, bahkan AS pernah mengalami shutdown selama 35 hari setelah pengesahan soal anggaran pengeluaran mengalami jalan buntu. Itu adalah waktu terlama pemerintah AS mengalami shutdown.

Baca Juga: Mulai Besok, Penumpang KA Jarak Jauh Wajib Kantongi Hasil Rapid Tes Antigen

Setelah berbulan-bulan saling menyalahkan dan tidak ada langkah nyata yang diambil, politikus Partai Republik dan Demokrat akhirnya bernegosiasi secara intensif untuk hal yang disebutnya sebagai paket terbesar sejak musim semi.

Kebijakan tersebut agar bisa memberikan kelonggaran pada negara yang terseok-seok oleh pandemi virus cotona yang menewaskan lebih dari 3 ribu orang per hari.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x