Dituding Spionase, Jurnalis Australia Keturunan Tionghoa Ditahan Otoritas Tiongkok

- 1 September 2020, 09:04 WIB
Jurnalis CGTN asal Australia, Cheng Lei ditahan oleh pihak berwenang Tiongkok pada 14 Agustus 2020.
Jurnalis CGTN asal Australia, Cheng Lei ditahan oleh pihak berwenang Tiongkok pada 14 Agustus 2020. /South China Morning Post/

Pihak keluarga juga menyatakan telah berkonsultasi erat dengan Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Australia.

"Kami telah berkonsultasi erat dengan Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Australia terkait masalah ini," kata salah satu pihak keluarga Cheng Lei, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari SCMP, Selasa, 1 September 2020.

Baca Juga: Lindungi Produk Logam Dalam Negeri, Kemenperin Akan Wajib Terapkan SNI

Pejabat Australia sudah berbicara dengan Cheng di fasilitas penahanan melalui tautan video pada 27 Agustus, kata Payne.

Payne menambahkan bahwa pejabat konsuler akan terus memberikan dukungan bagi Cheng dan keluarganya.

Sampai berita ini ditulis, Kementerian Luar Negeri Tiongkok belum dapat dihubungi untuk dimintai komentar.

Baca Juga: Cak Imin Kenang Gus Dur: Ia Tak Pernah Merasa Lebih Baik dari Orang Lain

Ketegangan antara Beijing dan Canberra memuncak setelah pemerintah Australia mendesak agar penyelidikan internasional dilakukan tentang asal usul virus corona jenis baru.

Sejak itu, Beijing telah memberlakukan tarif perdagangan dan penyelidikan anti-dumping pada beberapa produk Australia.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: SCMP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah