Unik, Toilet Umum di Taman di Jepang Ini Berdinding Kaca Tembus Pandang

- 12 September 2020, 10:27 WIB
Ilustrasi toilet unik di Jepang.
Ilustrasi toilet unik di Jepang. /Jasmine_Sessler/

PR BEKASI - Toilet adalah salah satu ruangan yang dianggap privat. Kebersihan dan keamanannya pun selalu diperhatikan.

Rasanya hampir tidak mungkin membiarkan seseorang melihat aktivitas yang Anda lakukan di dalam sana.

Celah sedikit pun pasti akan Anda tutup. "Kerahasian" dan kebersihan toilet adalah faktor utama, tapi sangat sulit ditemukan bila berada ditempat umum.

Baca Juga: Harga Kebutuhan Pokok di Jawa Barat Hari Ini, Sabtu, 12 September 2020

Mungkin Anda akan lebih memilih toilet yang agak kotor tapi memiliki kunci, daripada toilet umum yang kuncinya rusak.

Namun, bagaimana jika Anda dihadapkan hanya pada toilet umum super bersih dan luas, tetapi harus dibayar dengan dinding yang terbuat dari kaca?

Seseorang bisa langsung melihat ke dalam toilet, karena dindingnya hampir tembus pandang.

Baca Juga: Mantan Menteri Sosial, Idrus Marham Resmi Hirup Udara Bebas

Meski terdengar palsu, nyatanya toilet dengan dinding kaca memang ada.

Dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari Antara, Sabtu, 12 September 2020, kira-kira begitulah keadaan toilet umum yang dibangun di taman Tokyo, Jepang, tapi untungnya dinding berubah jadi buram ketika Anda mengunci pintunya.

Saat sedang tidak dipakai, tiga toilet umum ini akan terlihat tembus pandang.

Baca Juga: RUU Cipta Kerja Bermasalah, Otoritas Fatwa Halal MUI Terusik: Ini Soal Krusial

Toilet umum ini memiliki kaca warna ungu untuk toilet pria, merah muda untuk toilet perempuan dan warna kuning untuk toilet yang bisa dipakai difabel atau orangtua yang ingin mengganti popok bayi.

Dinding kaca menjadi transparan berkat arus listrik yang mengalir. Ketika pintu dikunci, arus listrik terputus sehingga pengguna toilet bisa buang hajat tanpa takut dilihat dari luar.

Ini artinya pengguna toilet tak perlu takut bisa diintip jika listrik tiba-tiba terputus
Dilansir AFP, toilet transparan ini bagian dari proyek Nippon Foundation yang menugaskan sejumlah arsitek terkemuka untuk merancang ulang fasilitas umum.

Baca Juga: Jadi Zona Merah Lagi, Rekomendasi Belajar Tatap Muka Kabupaten Bekasi Ditunda

Toilet transparan di Yoyogi Fukamachi Mini Park adalah karya arsitek Shigeru Ban yang ingin mengatasi beberapa kekhawatiran orang mengenai toilet umum, kata pejabat komunikasi Nippon Foundation Kana Saji.

"Dengan membuat toilet tembus pandang, kita bisa mengurangi kekhawatiran orang tentang kebersihan, juga keamanan, karena kau bisa lihat tidak ada orang yang bersembunyi di dalamnya," katanya kepada AFP.

Dan salah satu warga setempat, Masataka Tsuchigami (55) mengatakan dia percaya kepada teknologi di balik dinding transparan, dan tidak khawatir dunia tiba-tiba bisa melihatnya buang hajat di dalam toilet.

Baca Juga: Ahli Virologi Tiongkok Melarikan Diri ke AS dengan Alasan Keselamatan Usai Klaim Kontroversialnya

"Jika skenario terburuk terjadi, takkan parah-parah amat, kita semua kan lahir tanpa busana!"***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x