Kasus COVID-19 Global Tembus Angka 36 Juta, Simak Kondisi Terkini Beberapa Negara di Dunia

- 7 Oktober 2020, 22:15 WIB
Ilustrasi Covid-19 Dunia.
Ilustrasi Covid-19 Dunia. /Pixabay

PR BEKASI – Pandemi COVID-19 yang telah melanda kurang lebih selama 7 bulan di Indonesia belum menampakan tanda-tanda akan berhenti mewabah.

Semakin hari kasus COVID-19 masih mengalami peningkatan dan bahkan beberapa daerah di Indonesia berubah kembali menjadi wilayah zona merah.

Hal ini memperlihatkan bahwa COVID-19 masih memerlukan perhatian dan upaya dari berbagai pihak untuk mencegah terjadinya penularan.

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari TRT World pada 7 Oktober 2020, hari ini kasus COVID-19 secara global menembus angka 36 juta.

Baca Juga: Pengesahan UU Cipta Kerja Bawa Petaka, 18 Anggota DPR Terkonfirmasi Posotif Covid-19 

Beberapa negara melaporkan kondisi-kondisi terkini serta upaya penanganan yang mereka dalam melakukan untuk mencegah penularan COVID-19.

Kasus COVID-19 di Jerman mengalami peningkatan menjadi 306.086. Hal ini berarti Jerman mengalami peningkatan sebanyak 2.828 kasus dari sebelumnya berdasarkan data dari departemen penyakit menular, Robert Koch Institute (RKI). Korban meninggal di Jerman naik sebanyak 16 persen menjadi 9.562.

Selain itu, di Sri Lanka pemerintah melarang pertemuan untuk mengadakan perkumpulan. Pemerintah melarang segala jenis pertemuan publik setelah klaster baru COVID-19 terjadi.

Klaster baru ini terjadi di salah satu pabrik garmen sebanyak 830 kasus terkonfirmasi dan sebanyak 1.000 orang diminta untuk karantina di rumah.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x