Innalillahi, Bupati Situbondo Dadang Wigiarto Meninggal Dunia Usai Terinfeksi Covid-19

- 27 November 2020, 09:05 WIB
Bupati Situbondo Dadang Wigiarto meninggal dunia karena terinfeksi Covid-19.
Bupati Situbondo Dadang Wigiarto meninggal dunia karena terinfeksi Covid-19. /ANTARA/Novi Husdinariyanto/ANTARA

PR BEKASI – Bupati Situbondo, Jawa Timur Dadang Wigiarto meninggal dunia karena positif terinfeksi Covid-19 setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Abdoer Rahem Situbondo, Jawa Timur, Kamis sore, 26 November 2020.

Ketua DPRD Situbondo Edy Wahyudi meminta doa kepada seluruh masyarakat Situbondo, agar Dadang Wigiarto husnul khotimah.

Sebelumnya, Dadang Wigiarto dinyatakan positif terinfeksi COVID-19 dan menjalani perawatan medis sejak 24 November 2020 di RSUD dr Abdoer Rahem, yakni rumah sakit rujukan pasien COVID-19 di Kabupaten Situbondo.

Baca Juga: Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Hari Ini Jumat 27 November 2020 Kembali Turun Tipis 

Bupati dua periode itu dinyatakan positif terinfeksi virus corona jenis baru penyebab COVID-19.

Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo Saifullah membenarkan bahwa Bupati Situbondo dua periode itu terinfeksi virus corona.

"Memang benar, Pak Bupati positif terinfeksi COVID-19, saat ini dirawat di Ruang Wijaya Kusuma RSUD dr Abdoer Rahem," katanya, seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara pada Jumat, 27 November 2020.

Sejak dinyatakan positif, Tim Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Situbondo telah melakukan sterilisasi pendopo kabupaten dan ruang kantor bupati di Pemkab Situbondo.

Baca Juga: Artis MA dan ST Ditangkap karena Dugaan Kasus Prostitusi Online, Krisna Mukti: Paling Figuran Doang 

Puluhan pejabat di lingkungan Pemkab setempat yang merupakan hasil penelusuran kontak erat dengan Bupati Dadang Wigiarto juga telah menjalani tes usap.

Tercatat ada 28 orang pejabat dan staf di sekretariat pemkab dan beberapa pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), termasuk sekretaris daerah (sekda) yang telah dites usap.

"Mereka yang menjalani tes usap tak hanya pegawai sekretariat pemkab, namun juga beberapa kepala PD," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Situbondo Akhmad Yulianto di Situbondo.

Sebelumnya, lanjut dia, Satgas Penanganan COVID-19 telah melakukan tes usap kepada sembilan orang lainnya yang tinggal di lingkungan Pendopo Bupati Situbondo, termasuk istri bupati, Umi Kulsum.

Baca Juga: Hasil Riset Ungkap Susi Pudjiastuti Tidak Akan Duduki Kursi Menteri KKP di Periode Kedua Jokowi 

"Dari sembilan orang yang telah dilakukan tes usap, hasil tes usap Ibu Umi negatif," kata Yulianto

Sekda Saifullah menambahkan, Tim Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Situbondo mengimbau kepada seluruh warga Situbondo agar tidak lengah menghadapi masalah virus ini dengan tetap menaati protokol kesehatan sehingga kasus penularannya segera bisa dihentikan.

Sebelumnya beberapa bulan yang lalu, Bupati Sidoarjo, Jawa Timur wafat akibat infeksi covid-19, sama seperti Dadang Wigiarto.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x