Sentil Acara Podcast Deddy Corbuzier, Susi Pudjiastuti: Jangan Sesekali Ngoceh untuk Konsumsi Publik

- 4 Desember 2020, 16:52 WIB
Susi Pudjiastuti yang mengkritik acara podcast Deddy Corbuzier yang menghadirkan bintang tamu Effendi Gazali.
Susi Pudjiastuti yang mengkritik acara podcast Deddy Corbuzier yang menghadirkan bintang tamu Effendi Gazali. /Kolase dari Instagram @susipudjiastuti115 dan @mastercorbuzier

Effendi juga menyebutkan bahwa terdapat perputaran dana hingga Rp10,08 triliun per tahun. Ia juga mengungkapkan dua keanehan terkait penyelundupan benih lobster yang nilainya fantastis itu.

"Ada dua keanehan di situ. Berapa kali sih para pejabat di negara kita, kalau dilihat dari isu-isu di media, melakukan konferensi pers atau berteriak soal penyelundupan benih lobster yang angkanya sampai Rp 10,08 triliun itu selama 2019. Menarik ini," kata Effendi Gazali.

Dalam dialognya dengan Deddy Corbuzier tersebut, Effendi menjelaskan tahun 2019 yang dimaksudnya termasuk saat Kementerian Kelautan dan Perikanan dipimpin Susi Pudjiastuti.  

Baca Juga: PBB Longgarkan Penyebaran dan Penggunaan Ganja, Singapura Kecewa Sebut Tidak Ada Alasan Kuat

"Yang kedua, saya itu pengagum Bu Susi, ketika misalnya menenggelamkan kapal-kapal asing itu yang melanggar kedaulatan Indonesia, merugikan nelayan kita," ucapnya.

"Tapi saya itu merindukan juga, pada waktu itu ada satu kali saja, jadi kapal yang menyelundupkan lobster itu gitu ya, dengan koordinasi pada intelijen dan aparat-aparat hukum kita, bisa juga disergap di laut misalnya. Nah itu saya belum pernah dengar itu juga," kata Effendy.

Namun saat ditanya Deddy Corbuzier, apakah dengan pernyataan itu Effendi Gazali secara tidak langsung mengatakan bahwa Susi Pudjiastuti ada di permainan ini?

Baca Juga: Tinjau Kampung Tangguh di Bekasi Timur, Kapolres dan Wawalkot Bekasi Sampaikan Pesan Penting

"Oh enggak, tidak. tidak. Tidak boleh ke situ," kata Effendi.

Perlu diketahui, saat ini Menteri Pertanian ( Mentan) Syahrul Yasin Limpo ditunjuk sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan Ad Interim (sementara) menggantikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah