Sri Mulyani Yakin Dana Wakaf Bisa Bantu Pembangunan, Hidayat Nur Wahid: Ironi, Dana Umat Ingin Dihimpun

- 27 Januari 2021, 19:26 WIB
Hidayat Nur Wahid dan Rizal Ramli tanggapi soal pernyataan Sri Mulyani yang memanfaatkan dana wakaf untuk pembangunan.
Hidayat Nur Wahid dan Rizal Ramli tanggapi soal pernyataan Sri Mulyani yang memanfaatkan dana wakaf untuk pembangunan. /Kemenkeu

Dalam unggahannya Rizal Ramli tersebut dia mengunggah tangkap layar dari berita mengenai Sri Mulyani yang berharap bisa membangun infrastruktur senilai Rp597 miliar yang diambil dari dana wakaf.

Baca Juga: Ledakan Besar Terpantau di Wilayah Riyadh, Arab Saudi Curigai Ada Tembakan Misil

Rizal Ramli mengatakan bahwa Islamofobia terus digencarkan, tetapi ketika berurusan dengan kesulitan keuangan dan ekonomi dalam negara, ternyata dana umat Islam diembat juga.

"Islam-Phobia digencarkan, tapi ketika kesulitan keuangan, merayu, dan memanfaatkan dana ummat, wakaf dan dana haji. Kontradiktif amat sih," cuit Rizal Ramli.

Diberitakan bahwa Sri Mulyani menyebutkan total wakaf tunai yang telah terkumpul dan dititipkan di perbankan hingga 20 Desember 2020 telah mencapai Rp328 miliar.

Baca Juga: Tes Kejelian Mata: Temukan Seekor Ular pada Gambar Ini, Dijamin Gak Ada yang Bisa!

"Sedangkan project based waqf mencapai Rp597 miliar," katanya.

Hal itu Sri katakan dalam Peluncuran Gerakan Nasional Wakaf Uang dan Peresmian Brand Ekonomi Syariah pada Senin lalu.

Dia menyampaikan kalau sektor dana sosial syariah yang mencakup pada wakaf, sedekah, infak, dan zakat merupakan bagian yang berpotensi untuk mendukung ketahanan ekonomi sosial.

Baca Juga: Merujuk WHO, Pemprov Jabar Bakal Perkuat 100 Puskesmas di Wilayah Ini untuk Tangani Covid-19

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Twitter @hnurwahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x