Wakil Ketua MUI Desak Jokowi Ditahan Atas Kerumunan di NTT, Begini Komentar Menohok Muannas Alaidid

- 26 Februari 2021, 15:18 WIB
Muannas Alaidid.
Muannas Alaidid. /Instagram/@muannas_alaidid.

PR BEKASI - CEO dari Cyber Indonesia Muannas Alaidid menanggapi soal pernyataan yang diberikan oleh Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia, Anwar Abbas, yang mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga harus ditahan atas kejadian kerumunan seperti apa yang dialami oleh Habib Rizieq Shihab.

Muannas Alaidid menyarankan untuk mencari sendiri pasal apa yang sesuai untuk digunakan menggugat Jokowi.

Dikatakannya untuk tidak menyuruh dan meminta ditahan saja, menurutnya hal itu indikasi kebencian yang akut sampai mengambil alih tugas dari Polisi.

"Coba suruh dia cari sendiri pakai pasal apa? Jangan menyuruh minta ditahan saja, terlanjur benci akut sampai harus ambil alih tugas Polisi," cuit Muannas Alaidid, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Twitter pribadi @muannas_alaidid pada Jumat, 26 Februari 2021.

Baca Juga: Ungkap Silsilah Keluarganya, Arya Saloka Sebut Sang Ayah Adalah Putra Kerajaan di Pulau Jawa

Baca Juga: Taksi Helikopter Siap Antar Penumpang Tembus Kemacetan dari Bandara Soetta ke 72 Titik Jabodetabek

Sebelumnya, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) meminta agar Jokowi ditahan atas karena dianggap telah melanggar protokol kesehatan, karena telah menimbulkan kerumunan massa.

Kerumunan itu terjadi ketika Jokowi datang untuk melakukan kunjungan di Maumere, Nusa Tenggara Timur (NTT), saat itu terlihat Jokowi disambut dengan antusias oleh warga yang berkerumun.

Peristiwa tersebut disebut sama dengan apa yang terjadi pada Habib Rizieq Shihab, yang sekarang ini tengah ditahan oleh pihak Kepolisian.

"Masalahnya, Pak Jokowi juga sudah melakukan hal yang sama dengan apa yang dilakukan oleh Habib Rizieq," ujar Anwar Abbas.

Baca Juga: Belanda: China Telah Lakukan Tindakan Genosida terhadap Muslim Uighur

Dia menilai, pelanggaran protokol kesehatan (prokes) harus seimbang sama-sama diberlakukan kepada kedua tokoh tersebut.

Anwar Abbas mengharapkan pihak Kepolisian dapat bersikap dan bertindak adil dalam menghadapi kasus tersebut.

Dia juga menyamakan apa yang terjadi pada Jokowi dengan Habib Rizieq Shihab, menurutnya jika Habib Rizieq Shihab ditahan maka hal yang sama berlaku juga kepada Jokowi.

Baca Juga: PSI Ajukan Hak Interpelasi kepada Anies Baswedan terkait Penanganan Banjir Jakarta

Supaya keadilan tegak dan kepercayaan masyarakat kepada hukum dan para penegak hukum dapat tegak, jelasnya.

"Maka Presiden Jokowi juga harus ditahan, tetapi kalau Presiden Jokowi ditahan maka negara jadi berantakan," katanya.

Anwar Abbas menyampaikan penahanan yang terjadi pada Habib Rizieq Shihab juga membuat umat berantakan.***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x