Optimis Haji 2021 Dibuka, Kemenag Bakal Ketentuan Ini bagi Calon Jemaah

- 12 April 2021, 15:26 WIB
Kementerian Agama optimis pelaksanaan haji pada tahun 2021 dibuka.
Kementerian Agama optimis pelaksanaan haji pada tahun 2021 dibuka. /PIXABAY/AbdullahShakoor/

PR BEKASI - Kementerian Agama optimis pelaksanaan haji pada tahun 2021 dibuka kembali meski dengan pembatasan kuota.

Kemenag pun terus melakukan persiapan penyelenggaraan ibadah haji tahun 2021 sembari menunggu informasi resmi dari Arab Saudi.

Hal itu disampaikan oleh Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Saadi saat Rapat Koordinasi Bidang Haji se-Kalimantan Timur Tahun 2021 di Samarinda pada Kamis, 8 April 2021 lalu.

Baca Juga: Larangan Mudik Lebaran untuk ASN, Ahmad Riza Patria: Lebaran Bisa Secara Virtual Melalui Video Call

"Kami masih optimis kemungkinan diselenggarakannya haji tahun ini masih terbuka," ujar Zainut Tauhid Saadi

Optimisme Kemenag ini berdasarkan sejumlah alasan diantaranya Pemerintah Arab Saudi dan Indonesia telah melakukan vaksinasi dalam rangka menanggulangi pandemi Covid-19.

Otoritas Arab Saudi juga telah menyatakan akan membuka penerbangan internasional pada 17 Mei 2021.

Baca Juga: Perang Urat Saraf Solskjaer dengan Mourinho Usai Tottenham Dipecundangi United

"Situasi ini lebih positif dibandingkan tahun lalu yang menutup penerbangan luar negeri, tak terkecuali selama musim haji 2020. Oleh karenanya, seberapapun tipis kemungkinannya, kami masih tetap terus mempersiapkan penyelenggaraan haji pada tahun ini," ujar Wamenag dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs resmi Kemenag, Senin, 12 April 2021.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x