Dinilai Tak Beradab kepada Ulama, Arief Munandar Minta Erick Thohir Pecat Komisaris Penyembah Galon

- 13 April 2021, 21:32 WIB
Sosiolog Arief Munandar (kiri) yang meminta Erick Thohir segera memecat Komisaris Independen PT Pelni Kristia Budiyarto alias Kang Dede setelah kontroversi adabnya terhadap ulama.
Sosiolog Arief Munandar (kiri) yang meminta Erick Thohir segera memecat Komisaris Independen PT Pelni Kristia Budiyarto alias Kang Dede setelah kontroversi adabnya terhadap ulama. /Kolase foto dari akun Twitter @kangdede78 dan Instagram @bangariefm

Perdebatan antara Kang Dede dengan KH Anwar Abbas tersebut juga diunggah oleh pemilik akun Twitter @dapitnih dan viral usai ditonton lebih dari 100 ribu kali.

"Kalau gua lihat di situ gua tambah miris lagi, karena gua gak ngeliat di situ etika. Kalau betul Kang Dede Muslim gua gak melihat etika atau adab dari seorang muslim kepada seorang ulama atau seorang pemuka agama," ucapnya.

"Kata-katanya sangat kasar, merasa benar sendirian, berkali-kali memotong, dan nadanya keras sekali. Jadi gua gak melihat adab itu ya, padahal sependek pemahaman gua mengenai agama Islam, ada yang namanya adab kepada ulama, ustaz, dan pemuka agama," sambungnya.

Melihat cuplikan video tersebut, Arief Munandar semakin heran sebenarnya apa agama yang dianut Kang Dede ini.

Baca Juga: Arie Untung Sebut Raja Salman Bawa Tangga untuk Jauhi Riba, Priyo Sambadha: Lucu Banget, Gak Ada Hubungannya 

Jika benar bukan Muslim, berarti menurut Arief Munandar, kang Dede telah mencampuri urusan-urusan yang berkaitan dengan agama di luar keyakinannya.

Lebih lanjut, sebagai pejabat publik, sambung Arief Munandar, Kang Dede seharusnya memiliki etika komunikasi publik yang tinggi.

"Ini udah ngejeplak, ngeluarin statement yang bikin gaduh semua orang, kemudian dia enak aja gitu minta maaf dan case closed sambil cengar-cengir lagi," ucapnya.

"Akhirnya kita bingung apa dasar dari Erick Thohir mengangkat orang dengan kapasitas seperti Kang Dede untuk menempati posisi penting di satu BUMN. Komisaris loh bro, pihak atau orang yang seharusnya mampu mengarahkan direksi agar segala sesuatunya berjalan dengan baik," sambungnya.

Baca Juga: Rahasia Nabi Muhammad Saat Santap Sahur, Minum Segelas Air Nabeez dari Kurma, Begini Resep dan Khasiatnya 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: YouTube Bang Arief


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah