Jangan Pernah Bertanya Kenapa Indonesia Harus Bantu Palestina, Ustaz Adi Hidayat: Hei, Anda Tak Paham Sejarah!

- 16 Mei 2021, 13:39 WIB
Ustaz Adi Hidayat minta pada masyarakat Indoesia untuk tidak bertanya keapa Indonesia harus batu Palestina dan beberkan sejarah.
Ustaz Adi Hidayat minta pada masyarakat Indoesia untuk tidak bertanya keapa Indonesia harus batu Palestina dan beberkan sejarah. /YouTube/Adi Hidayat


PR BEKASI - Di tengah perselisihan berdarah antara Israel dengan Palestina, pendakwah kondang Indonesia, Ustaz Adi Hidayat mengungkapkan fakta menarik terkait hubungan Indonesia dengan Palestina.

Sedikit yang tahu, Palestina ternyata berjasa dalam membebaskan Indonesia dari tangan penjajah.

Maka dari itu, Ustaz Adi Hidayat meminta kepada masyarakat Indonesia untuk jangan pernah meragukan soal kenapa Indonesia harus membantu Palestina.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari kanal YouTube Ustaz Adi Hidayat Official, Minggu, 16 Mei 2021, setahun sebelum Indonesia merdeka, terdapat sosok ulama besar Palestina yang terus mendukung Tanah Air agar lepas dari jeratan penjajah.

Baca Juga: Palestina Tak Punya Fasilitas Perlindungan, Banyak Warga Gaza Meninggal di Rumah Akibat Serangan Udara Israel

"Dalam suasana ini saya ingin mengajak kita untuk mengembalikan memori terbaik kita kepada suasana 77 tahun yang lalu, tepatnya 6 september tahun 1944," ujarnya.

"Saat satu sosok ulama besar Palestina bernama Syekh Muhammad al Amin al Husaini yang begitu gagah, terang, berani, dan tulus mendukung kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang bahkan saat belum terlahir," kata Ustaz Adi Hidayat.

Bahkan tokoh proklamator Republik Indonesia, Doktor Muhammad Hatta hingga memimpin satu delegasi khusus, Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia agar bisa berjumpa dengan tokoh Palestina tersebut.

"Dan hasilnya lewat dukungan penuh melalui radio Berlin berbahasa Arab, beliau menyatakan kepada dunia untuk mendukung penuh kemerdekaan Indonesia," ucapnya.

Baca Juga: Mohamed Elneny Dukung Palestina, Arsenal Diprotes Penggemar Yahudi dan Sponsor Klub

Tujuh tahun setelah kemerdekaan Indonesia, bahkan seorang Doktor Muhammad Nasir yang memimpin delegasi Muslim Indonesia ingin bertemu dengan tokoh Palestina tersebut untuk meminta dukungan-dukungan yang lebih mantap untuk menguatkan status kemerdekaan Indonesia.

"Lagi-lagi disambut Syekh besar Palestina itu, bahkan diberikan tuangan secangkir kopi yang menghadirkan kehangatan dan dukungan yang sangat luas serta tulus untuk kemerdekaan NKRI dan untuk penguatan nilai-nilai kemerdekaan yang telah kita raih," ungkapnya.

Kini, kata Ustaz Adi Hidayat, setelah lebih dari 75 tahun kita merasakan nikmat kemerdekaan, merasakan ketentraman dalam beraktivitas, kita ikrarkan bahwa penjajahan di atas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan.

"Saat ini komitmen terbaik yang kita ikrarkan itu diuji bahkan melalui satu bangsa yang dari awal mendukung kemerdekaan kita, yaitu bangsa Palestina, orang-orang terbaik yang bersama negara-negara Islam lainnya mendukung dengan penuh kemerdekaan NKRI," katanya, menambahkan.

Baca Juga: Kecam Serangan Israel, Pemain Leicester Kibarkan Bendera Palestina saat Selebrasi Juara FA Cup

Sekarang pun, di tengah gempuran militer Israel ke Palestina, Ustaz Adi Hidayat menegaskan bahwa mereka membutuhkan bantuan dari Indonesia.

"Kini Palestina memanggil, saat anak-anak banyak yang syahid dihujani bom dan rudal yang meluluh lantahkan mereka, saat perempuan banyak yang ternistakan dan banyak orang berhamburan untuk mengungsi meminta pertolongan," ucapnya.

"Indonesia mesti menjadi negara dan bangsa pertama yang terpanggil untuk mendukung penuh kemerdekaan bangsa Palestina. Rakyat kita punya kewajiban moral untuk melakukan satu hal yang sama, yang pernah mereka hadirkan kepada kita lebih daripada 77 tahun yang lalu," ujar Ustaz Adi Hidayat menambahkan.

Saat kita merasakan nikmatnya beribadah dan menikmati perayaan Idul Fitri, sambung Ustaz Adi Hidayat, rakyat Palestina dalam situasi yang mencekam dan sedang bertarung dengan kematian.

Baca Juga: Cek Fakta: Vladimir Putin Temui Erdogan di Turki untuk Bahas Konflik Israel-Palestina, Ini Faktanya

"Jangan pernah bertanya kenapa kita mesti membantu mereka, Hei anda tidak memahami sejarah! Anda belum baca bagaimana nikmatnya kita mendapatkan support dari mereka," tuturnya.

"Isu Palestina tidak terbatas di umat Islam saja, isu Palestina tidak terbatas di Masjid Al Aqsa saja, tapi Palestina terkait dengan Indonesia dan menjadi kewajiban kita untuk saling mendukung meraih kemerdekaan," kata Ustaz Adi Hidayat menambahkan.

Untuk itu, Ustaz Adi Hidayat mengajak seluruh lapisan bangsa Indonesia untuk menyuarakan kemerdekaan dan kedamaian bagi Palestina.

"Jika anda masih bertanya apakah penting untuk men-support, setidaknya tanyakanlah pada jiwa kemanusiaan kita, cukup menjadi manusia untuk bisa memahami bagaimana saudara-saudari kita membutuhkan pertolongan terbaik kita," kata Ustaz Adi Hidayat, mengakhiri.***

Editor: Rinrin Rindawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah