Ketum Arus Bawah Jokowi: Beliau Berkali-kali Tolak Masa Jabatan Presiden Tiga Periode

- 20 Juni 2021, 11:40 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). /Instagram.com/@jokowi/

"Beliau memilih fokus bekerja di periode kedua, apalagi dalam konstitusi kondisi menghadapi pandemi Covid-19 uang cukup mengkhawatirkan belakangan ini," kata Michael Umbas.

Umbas pun mengajak agar semua pihak tidak membuang-buang energi mendorong Jokowi maju di Pilpres 2024.

Baca Juga: Jokowi Berubah Sikap Soal Omnibus Law, Sherly Annavita: Kepada Siapa Rakyat Harus Mengadu?

"Jadi sudahlah, tidak usah buang energi untuk mendorong-dorong beliau tiga periode," ucapnya.

Lebih lanjut, kata dia, Jokowi sudah berkali-kali merespons isu tersebut dan tegas menolak.

Hal ini semestinya dapat dipahami oleh para pihak yang seolah-olah ingin menjerumuskan Jokowi untuk mengkhianati amanat reformasi.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Amien Rais Meninggal Dunia Karena Sering Jelekkan Jokowi? Simak Faktanya

"Andai kata Pak Jokowi memang berniat tiga periode, pasti kami para relawan lebih tahu duluan. Ketika kami dipanggil berdiskusi tidak pernah tergambar, termanifestasi niatan itu sama sekali dari Pak Jokowi, sebaliknya kita sudah dengar berulang kali beliau menolak masa jabatan presiden tiga periode." katanya.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x