Nilai Satu Tahun Kepemimpinan Jokowi, Rocky Gerung: Skor A Buat Kebohongan, Minus untuk Kejujuran

- 22 Oktober 2020, 08:58 WIB
Pengamat politik, Rocky Gerung.
Pengamat politik, Rocky Gerung. /YouTube Rocky Gerung Official

PR BEKASI – Peneliti Perhimpunan Pendidikan dan Demokrasi Indonesia Rocky Gerung memberikan skor A minus terhadap kinerja satu tahun kepemimpinan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

Penilain tersebut Rocky Gerung sampaikan saat menghadiri acara Mata Najwa yang mengangkat tema ‘Tahun Pertama: Jokowi Ma’ruf Sampai di Mana’ pada Rabu malam 21 Oktober 2020.

“Skor A Minus. A buat kebohongan, minus untuk kejujuran,” kata Rocky Gerung sebagaimana dikutip oleh Pikiranrakyat-Bekasi.com.

Baca Juga: Layanan Samsat dan SIM Keliling Hari Ini di Jabodetabek dan Jawa Barat, Simak Lokasinya

Penilaian Rocky Gerung itu didasarkan pada hasil survei salah satu media nasional.

Dalam survei tersebut, kepuasan masyarakat untuk Jokowi hilang. Padahal pada Agustus 2020 masih cukup tinggi.  

"Ini tahun pertama, kepuasaan sudah hilang. Seperti malam pertama, pasangannya dah ga percaya, mestinya perkawiannya bubar," tutur Rocky Gerung.

Baca Juga: Jenderal Bintang Satu yang Diduga Terlibat dalam Kelompok LGBT Sudah Diberikan Sanksi

“Tapi ada semacam yang bilang, mudah-mudahan masih bisa lanjut. (Tapi) itu hanya untuk situasi psikologis publik supaya pak Jokowi lanjut. Faktanya, kepercayaan hilang,” tutur Rocky Gerung melanjutkan.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x