Akibat Korsleting Listrik, Kontrakan 23 Pintu Ludes Dilahap Api, Kerugian Mencapai Ratusan Juta

- 28 Oktober 2020, 19:19 WIB
ilustrasi kebakaran/pixabay
ilustrasi kebakaran/pixabay /

PR BEKASI - Sedikitnya 23 pintu kontrakan di Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat ludes dilahap api pada Rabu 28 Oktober 2020.

Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian di taksir mencapai ratusan juta rupiah.

Mengutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari RRI, kuat dugaan kebakaran di picu oleh korsleting listrik di salah satu rumah kontrakan.

Baca Juga: Tekan Risiko Penyebaran Covid-19 Selama Liburan, Satgas Jabar Jaring Wisatawan Pelanggar Prokes

Karena banyak benda material yang mudah terbakar, api membesar hingga menghanguskan puluhan kontrakan lainnya.

Kasie Operasional Damkar Jakarta Barat, Eko Sumarno untuk memadamkan api, 23 unit armada Damkar dikerahkan ke lokasi. Petugas kemudian sempat kesulitan lantaran lokasi yang padat penduduk.

"Api sekitar jam setengah dua. Objek yang terbakar ini rumah kontrakan 23 pintu," kata Eko.

Baca Juga: Joko Widodo Diberi Hadiah Sepeda Oleh Daniel Mananta, NasDem: Gak Usah Diheboh-hebohkan

Api sendiri berhasil dipadamkan setelah 30 menit kemudian setelah petugas dan warga bahu membahu memadamkan.

Tak ada korban dalam kecelakaan ini, namun terkait dugaan sementara berasal dari korsleting listrik di salah satu rumah.

"Info sementara dari korsleting listrik," kata Eko.

Baca Juga: Bikin Hati Bergetar! Ini Pidato Presiden Soekarno Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

Sementara itu, Kapolsek Tambora, Kompol M Faruk Rozi mengatakan masih menyelidiki kasus itu. Sejumlah saksi telah dimintai keterangan.

“Kepastian kebakaran kami akan terjunkan puslabfor,” katanya.

Lokasi kebakaran rumah indekos itu tepatnya berada di Jalan Tanah Sereal18 RT/RW 06/06, Kelurahan Tanah Sereal, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Sebelumnya disebut kebakaran terjadi di Jalan Pekapuran.

Baca Juga: Sambut Libur Panjang Akhir Oktober, Pemkot Bekasi Keluarkan Sejumlah Imbauan

Seorang warga melaporkan kebakaran di kos-kosan dua lantai itu pukul 13.25.
Petugas Damkar selesai memadamkan api pukul 15.53.

Menurut dia, kebakaran di Tambora tersebut menyebabkan seluruh bangunan indekos dengan luas area 350 meter persegi ludes.***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x