Soroti Fenomena Saat Ini, Mahfud MD: Kesalahan Akan Selalu Kalah, Allah Beri Kemenangan yang Benar

- 23 November 2020, 07:45 WIB
Menkopolhukam Mahfud MD tiba-tiba menyampaikan ayat Alquran mengenai kebenaran.
Menkopolhukam Mahfud MD tiba-tiba menyampaikan ayat Alquran mengenai kebenaran. /ANTARA

Bahkan Mahfud memberi penjelasan saat salah satu warganet mempertanyakan tentang saling klaim antara satu kelompok dengan kelompok lainnya.

" Tp jgn lupa pak, kesalahan yg berulang2 dan disebut jd kebenaran, akhirnya akan dianggap sebagai kebenaran pak," ucap akun Twitter @MangChepot.

Menjawab hal itu, Mahfud menjawab, hal itu dalam teori yang disebut post truth, kesalahan yang selalu dipropagandakan akhirnya dianggap benar.

Ya, itu yg dlm teori disebut post truth. Kesalahan yg selalu dipropagandakan akhirnya dianggap benar,” cuitnya.

Baca Juga: Komentari Sanksi Pemberhentian dari Mendagri, Anggota DPR: Agar Kepala Daerah Tegakkan Prokes

Dalam cuitan yang lainnya, Mahfud MD juga mengatakan jika pihaknya tidak benar, maka pasti pihaknya akan kalah.

"Maka itu, tak perduli apakah sebarisan atau tak sebarisan dgn kita, yg haqq akan menang. Kita pun kalau tdk benar akan kalah," ucapnya.

"Kalau saling klaim, Allah akan memberi kemenangan kpd yg benar. Itu janji Allah," cuitnya.

Sebelumnya, Mahfud MD pernah menulis cuitan, ia mengatakan, bahwa kehancuran sebuah negara dan bangsa salah satunya akibat ketidakadilan hukum.

"Ketika diminta tidak menghukum orang yang bersalah, Nabi Muhammad SAW mengatakan kepada keluarga Bani Mahzum, 'Ketahuilah, hancurnya bangsa dan negara terdahulu disebabkan 'jika ada orang besar bersalah dibiarkan tapi kalau ada orang kecil bersalah langsung dihukumkan hadd' kepadanya'," cuit Mahfud MD.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah