Fakta Warna pada Buah dan Sayur, Beda Warna Ternyata Beda Juga Kandungan Nutrisinya

- 15 Oktober 2021, 21:28 WIB
Ilustrasi buah dan sayur
Ilustrasi buah dan sayur /

Antosianin memiliki sifat antioksidan yang membantu membatasi kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas pada sel Anda dan juga dapat menurunkan risiko penyakit jantung, stroke, kanker, degenerasi makula, dan masalah memori.

Lycopene dapat membantu menurunkan risiko kanker dan penyakit jantung. Buah dan sayuran berwarna cerah ini sering juga mengandung vitamin dan mineral penting seperti potasium, vitamin A, vitamin C, dan folat.

Senyawa dalam buah-buahan dan sayuran ini juga membantu menjaga penglihatan dan sistem kekebalan tubuh tetap sehat dan membatasi risiko infeksi saluran kemih.

Baca Juga: Per 1 Januari 2022, Prancis Haramkan Penggunaan Kemasan Plastik untuk Buah dan Sayur

Sayuran Putih

Buah dan sayuran berwarna putih mendapatkan warnanya dari senyawa polifenol dengan sifat antioksidan yang disebut anthoxanthins, yang dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung dan kanker.

Beberapa makanan putih, seperti bawang putih, mengandung allicin, yang dapat membantu menurunkan risiko tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, kanker, dan penyakit jantung.

Makanan ini juga bisa menjadi sumber potasium, vitamin C, folat, niasin, dan riboflavin yang baik.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam “World Journal of Gastroenterology” edisi April 2017 menemukan bahwa mengonsumsi lebih banyak buah dan sayuran putih dapat membantu melindungi dari kanker kolorektal.

Baca Juga: Asam Lambung Kamu Sering Kambuh? Jangan-jangan Karena Makan Buah-buahan Ini yang Jadi Penyebabnya

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Healthy Eating


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x