Warga Garut Gunakan Tenda Kemah sebagai Ruang Isolasi Mandiri Covid-19

10 Juli 2021, 15:30 WIB
Ilustrasi tempat isolasi mandiri di Garut, Jawa Barat yang menggunakan tenda layaknya sedang berkemah. /Hans/PIXABAY

PR BEKASI - Tempat isolasi mandiri yang terdapat di Desa Bentar Peundeuy, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat ini menggunakan tenda layaknya sedang berkemah.

Tempat isolasi mandiri tersebut diketahui jauh dari lokasi warga sekitar. Sehingga para warga dapat memanfaatkan tempat tersebut untuk isolasi mandiri.

Kapolsek Banjarwangi Iptu Asep Saepudin mengatakan bahwa lokasi isolasi mandiri tersebut dibuat oleh warga sekitar.

Baca Juga: Pemkab Garut Salurkan Bantuan Beras ke 21 Kelurahan Selama PPKM Darurat

Hal itu karena banyaknya keluhan dari warga terkait penuhnya rumah sakit yang sangat terbatas untuk tempat isolasi mandiri.

Iptu Asep Saepudin mengatakan bahwa lokasi isolasi mandiri tersebut terbuka dengan adanya pencahayaan Matahari sehingga dapat memungkinkan pasien Covid-19 dapat sembuh lebih cepat.

"Di lokasi isoman ini kami baru menyediakan fasilitas tempat tidur di dalam tenda dan jauh dari pemukiman, lokasi yang terbuka dengan pencahayaan Matahari langsung yang mudah-mudahan akan dapat mempercepat penyembuhan," ujarnya, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Instagram @garutupdate_ pada Sabtu, 10 Juli 2021.

Baca Juga: Polres Garut Lakukan Penyekatan di 13 Titik Jalan Selama PPKM Darurat, Salah Satunya Simpang Lima

Menurut Iptu Asep, walaupun tempat tersebut berlokasi jauh dari pemukiman warga, namun kebutuhan makanan dan logistik tetap terpenuhi.

"Kebutuhan makanan dan logistik untuk pasien didrop langsung oleh Satgas Covid-19 desa dan di-back up oleh Satgas Covid-19 kecamatan," ujarnya.

Ia melanjutkan bahwa tempat isolasi tersebut dibangun bersama juga dengan Forkopimcam, Kepala Desa Bojong, dan UPTD Puskesmas Banjarwangi.

Baca Juga: Zona Merah Covid-19, Pemkab Garut Sediakan 4 Rumah Sakit Rujukan Khusus Tangani Pasien Positif

Hal itu dilakukan warga sekitar agar penyebaran virus Covid-19 cepat terhenti.

"Alhamdulillah kami bersama Forkopimcam, Kepala Desa Bojong, dan UPTD Puskesmas Banjarwangi memiliki lokasi Isoman. Kami hanya mampu berusaha dalam menghadapi virus corona ini, semoga masyarakat yang disinyalir bergejala ataupun sudah terpapar dapat memanfaatkan fasilitas ini," katanya.

Diketahui tenda tempat isolasi tersebut ada sebanyak delapan tenda.

Baca Juga: Wakil Bupati Garut Helmi Budiman Konfirmasi Terpapar Covid-19 Pasca-kunjungi RSUD dr. Slamet

Dan sejauh ini baru ada dua orang pasien yang mengisolasi mandiri di tempat tersebut.***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Instagram @garutupdate_

Tags

Terkini

Terpopuler