2 Negara Tetangga indonesia Sudah 'Dicolek' Virus Corona Varian Baru, Menristek: Kita Harus Waspada

- 26 Desember 2020, 06:00 WIB
Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) RI Bambang Brodjonegoro mengingatkan masyarakat agar tetap waspada dengan virus corona baru.
Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) RI Bambang Brodjonegoro mengingatkan masyarakat agar tetap waspada dengan virus corona baru. /Instagram bambangbrodjonegoro

Baca Juga: Tepis Isu Ingin Lindungi Syiah dan Ahmadiyah, Gus Yaqut: Sebagai Warga Negara, Bukan Jemaah 

Menanggapi hal tersebut, Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) Bambang Brodjonegoro menyampaikan Indonesia perlu mewaspadai penyebaran varian baru Covid-19 ini. 

Apalagi, saat ini di Indonesia tidak menunjukkan tanda-tanda penurunan laju penyebaran Covid-19, yang ada belakangan justru semakin meningkat kasus positif hariannya.

"Kita harus waspada dengan tingkat peningkatan kasus positif dan juga infeksi makin tinggi kita harus jaga agar varian baru ini tidak membuat keadaan semakin berat," ucapnya.

Namun Bambang meminta masyarakat tidak perlu panik, karena sejauh ini virus Corona varian baru asal Inggris ini belum memunculkan batang hidungnya di Tanah Air.

 Baca Juga: Diejek Warganet, Donald Trump Resmi Beri Nama Angkatan Luar Angkasa AS dengan Sebutan 'Guardians'

"Saat ini kita simpulkan belum ada bukti varian baru ini sudah ada atau menyebar di Indonesia," tuturnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi,com dari PMJ News, Sabtu, 26 Desember 2020.

Ia juga menjelaskan bahwa hingga saat ini belum ada bukti varian baru tersebut memiliki tingkat keparahan dan kematian yang lebih tinggi dari virus Corona biasa.

"Belum ada bukti tingkat keparahan lebih dan juga tidak menambah tingkat kematian," ujar Bambang.

Menurut Bambang, varian baru Covid-19 ini ditemukan lantaran Inggris memiliki fasilitas molekuler terbaik di Dunia.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah