Indeks Korupsi Indonesia Anjlok, Novel Baswedan: Langkah Pemerintah DPR yang Lemahkan KPK Semakin Jelas

- 29 Januari 2021, 08:55 WIB
Penyidik Senior KPK Novel Baswedan angkat bicara soal pelemahan pemberantasan korupsi di Indonesia.
Penyidik Senior KPK Novel Baswedan angkat bicara soal pelemahan pemberantasan korupsi di Indonesia. /ANTARA /ANTARA

PR BEKASI - Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan menyampaikan kritikannya tentang langkah pemerintah dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yang melemahkan KPK semakin jelas terlihat dampaknya sekarang.

Novel Baswedan mengatakan kalau saat ini Indonesia sudah semakin jelek indeks korupsinya.

"Langkah pemerintah dan DPR yang telah melemahkan KPK semakin jelas berdampak. Sekarang Indonesia semakin jelek indeks korupsinya," kata Novel Baswedan, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari unggahan akun Twitter @nazaqistsha pada Jumat, 29 Januari 2021.

Baca Juga: Sindir Mahfud MD yang Beri Pesan Tersirat Untuknya, Natalius Pigai: Pejabat Kerja Bukan Untuk Gimmick

Dia lantas mempertanyakan apa hal tersebut akan terus-menerus dibiarkan.

Novel Baswedan pun memberikan petunjuk dari apa yang telah dijelaskan oleh mantan juru bicara KPK, Febri Diansyah.

"Apa akan terus dibiarkan? Penjelasan mas @febridiansyah di bawah ini memberi gambaran kepada kita semua," cuitnya.

Komentar dari Novel Baswedan tersebut merupakan tanggapan dari utas yang dibuat oleh Febri Diansyah.

Baca Juga: Teddy Tak Pernah Mau Warisan Lina Jubaedah, Pengacara Teddy: Dia Tidak Jahat dan Masih Mau Bekerja 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x