Koruptor Sudah Dapat Vaksin Covid-19, Ernest Prakasa Ungkap Kekecewaannya

- 26 Februari 2021, 12:57 WIB
Komika Ernest Prakasa kecewa para koruptor dapat vaksin Covid-19 duluan.
Komika Ernest Prakasa kecewa para koruptor dapat vaksin Covid-19 duluan. /Instagram.com/@ernestprakasa

PR BEKASI – Puluhan tahanan korupsi di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah mendapatkan vaksinasi Covid-19. 

Salah satu tahanan yang mendapatkan vaksinasi Covid-19 adalah tersangka korupsi bansos, mantan Menteri Sosial Juliari P Batubara. 

Kabar vaksinasi Covid-19 terhadap tahanan KPK ini pun ternyata menuai kekecewaan dari publik. Salah satu pihak yang kecewa ialah komika Ernest Prakasa. 

Melalui Twitternya, Ernest Prakasa mengatakan bahwa ia memang tidak setuju koruptor dihukum mati. 

Baca Juga: Moeldoko Minta SBY Tak Menekan Dirinya, Yan Harahap: Sombong Banget Manusia Ini

Baca Juga: Nilai Anies Baswedan Gagal dan Tak Serius Tangani Banjir Jakarta, PSI Gulirkan Hak Interpelasi

Namun bukan berarti ia setuju juga jika koruptor mendapatkan vaksin Covid-19 lebih dulu. 

“Saya tidak setuju koruptor dihukum mati. Tapi ya nggak sampe divaksin duluan juga donk,” kata Ernest Prakasa dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Twitter @ernestprakasa, Kamis, 25 Februari 2021. 

Selain Ernest Prakasa, pengusaha muda sekaligus influencer Arief Muhammad pun kecewa dengan hal ini. 

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x