Sebut Bela Palestina Harus dengan Hati, Buya Yahya: Bukan Basa-basi Ingin Diliput Media Bikin Viral

- 22 Mei 2021, 12:31 WIB
Pendiri Lembaga Pengembangan Dakwah dan Pondok Pesantren Yahya Zainul Ma'arif, Buya Yahya sebut bela Palestina harus dengan hati.
Pendiri Lembaga Pengembangan Dakwah dan Pondok Pesantren Yahya Zainul Ma'arif, Buya Yahya sebut bela Palestina harus dengan hati. /Tangkapan layar YouTube/Al-Bahjah TV

Termasuk juga jika ada sebuah produk yang diindikasi menyumbang untuk Israel menyerang Palestina.

Baca Juga: Benarkah Non Muslim yang Berbuat Baik pada Muslim Bisa Masuk Surga? Buya Yahya: Ente Ini Mikir Gak

Maka perlu diketahui bahwa umat muslim tak boleh melirik produk tersebut.

Dia menjelaskan, produk yang boleh dibeli bahkan harus dibeli adalah yang digunakan untuk bersaing dengan mereka.

"Bahkan kita boleh beli senjata dari orang kafir untuk perang dengan mereka boleh kok," ucapnya.

Sementara yang kedua adalah jika memang kita membutuhkan kualitas dari suatu barang, seperti mobil, bangunan, atau alat.

Baca Juga: Bolehkah Muslim Masuk ke Gereja? Buya Yahya: Kalau Tujuannya Ingin Tampil Beda dan Sensasi, Ya Berarti Buruk

"Yang jika menggunakan produk kita lebih lambat tetapi produk mereka lebih cepat masih boleh untuk dibeli," ujar Buya Yahya.

Lebih lanjut, barang yang pasti tidak boleh dibeli merupakan yang dibuat juga oleh tetangga kita, contohnya adalah air.

Kemudian contoh lainnya yaitu kerupuk, yang ringan-ringan, ayam goreng, atau minuman.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x