Kompolnas Dukung Presiden Jokowi agar Kapolda dan Kapolres Tak Sowan ke Ormas yang Sering Berbuat Keributan

- 4 Desember 2021, 21:32 WIB
Komisioner Kompolnas, Poengky Indarti dukung Presiden Jokowi agar Kapoldan dan Kapolri tidak sowan ke Ormas yang sering berbuat onar.
Komisioner Kompolnas, Poengky Indarti dukung Presiden Jokowi agar Kapoldan dan Kapolri tidak sowan ke Ormas yang sering berbuat onar. /Antara

 

PR BEKASI - Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta kepada seluruh Kapolda dan Kapolres agar tidak mengunjungi sesepuh ormas yang sering membuat onar.

Imbauan Presiden Jokowi tersebut didukung penuh oleh Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas).

Kompolnas menyebut pihaknya mendukung penuh apa yang disampaikan Presiden Jokowi untuk Kapolda dan Kapolres yang baru dilantik agar tidak sowan ke sesepuh ormas yang sering bermasalah atau sering berbuat keributan.

Hal tersebut disampaikan Komisioner Kompolnas, Poengky Indarti kepada wartawan Jumat, 3 Desember 2021.

Baca Juga: Jokowi Ingatkan Polri: Jangan Gadaikan Kewibawaan dengan Sowan ke Pelanggar Hukum!

"Kami mendukung arahan Presiden agar seluruh Kapolda dan Kapolres ketika baru dilantik tidak sowan-sowan ke sesepuh ormas yang sering ribut Arahan ini harus dilaksanakan dengan sungguh-sungguh," kata Poengky Indarti.

Poengky Indarti menyebut Polri memiliki tugas melayani masyarakat serta menegakkan hukum menjaga keamanan serta ketertiban.

Menurut Poengky Indarti, langkah Kapolda ataupun Kapolres yang sowan ke sesepuh ormas pembuat keributan malah kontraproduktif dengan tugas polisi.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x