Bertekad Mewujudkan Swasembada Daging, Mentan Panen 1.000 Ekor Pedet di Lombok

- 23 Agustus 2020, 20:41 WIB
 Mentan Syahrul Yasin Limpo bersama Gubernur NTB Zulkieflimansyah saat panen 1.000 ekor sapi di Lombok.
Mentan Syahrul Yasin Limpo bersama Gubernur NTB Zulkieflimansyah saat panen 1.000 ekor sapi di Lombok. /ANTARA/

PR BEKASI - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo bersama Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah, dan Bupati Lombok Tengah Moh. Suhaili Fadhil Thohir melakukan panen 1.000 ekor pedet (anak sapi) hasil IB (Inseminasi Buatan) di Desa Barabali, Lombok Tengah.

"Panen pedet tersebut merupakan upaya menggairahkan peternak, dan para pihak terkait untuk terus bersinergi membangun peternakan yang maju, mandiri dan modern sehingga swasembada daging terwujud," kata Mentan Syahrul Yasin Limpo, di Lombok Tengah pada Sabtu, 22 Agustus 2020, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara.

Dia mengatakan, pihaknya bertekad memajukan peternakan Indonesia, khususnya swasembada daging sehingga secara bertahap dapat memenuhi kebutuhan daging di Indonesia sehingga tidak perlu didatangkan lagi dari negara lain.

Baca Juga: MotoGP Styria 2020: Miguel Oliveira Juara, Motor Vinales Terbakar

Menurut Syahrul, NTB merupakan salah satu lokomotif budidaya sapi di Indonesia, sehingga peternakan di NTB harus bergerak lebih kuat guna menopang kebutuhan daging nasional secara mandiri.

Syahrul menjelaskan, bahwa Presiden Joko Widodo mengarahkan agar Indonesia bisa mencukupi kebutuhan pangan dari produksi sendiri.

Saat ini Indonesia masih mengimpor 280 ribu ton daging sapi atau 1,2 juta ekor sapi per tahun.

Baca Juga: Sejarah Singkat Berdirinya Kejaksaan Agung yang Kemarin Kabakaran: dari Dhyaksa Jadi Jaksa

Oleh karena itu, Mentan meminta Gubernur untuk menguatkan pertanian NTB dengan menyiapkan program 1.000 desa sapi, 1 desanya 200 ekor sapi.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x