Ingatkan Masyarakat untuk Terapkan Prokes, TNI-Polri Lakukan Patroli dengan Sepeda Seminggu Sekali

- 5 Oktober 2020, 06:50 WIB
TNI-Polri lakukan patroli bersepeda edukasi masyarakat terkait protokol kesehatan./PMJ News/
TNI-Polri lakukan patroli bersepeda edukasi masyarakat terkait protokol kesehatan./PMJ News/ /

Sementara, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Audie S Latuheru mengatakan bahwa kegiatan paroli bersepeda tersebut untuk melihat secara langsung sejauh mana masyarakat sudah menerapkan protokol kesehatan.

“Jadi saya bersama Dandim 0503 JB melaksanakan kegiatan berpatroli bersepedaini rutin kami lakukan seminggu sekali,” kata Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Audie S Latuheru.

Menurutnya, selain melakukan pengecekan secara langsung, dirinya mengatakan akan memberikan imbauan di wilayahnya serta edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19 saat ini.

Baca Juga: Update Data COVID-19 di Jawa Barat hingga 4 Oktober 2020 Pukul 21.00 WIB

“Saat kami melaksanakan patroli bersepeda kami masih menemukan beberapa yang tidak menggunakan masker, kami dekati dan kami berikan imbauan agar mengenakan masker,” kata Audie menambahkan.

Selain itu, Audie mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangatlah baik dilakukan selain kita bisa melihat langsung bagaimana masyarakat telah menerapkan protokol kesehatan.

“Di sisi lain selain menyehatkanpatroli bersepeda ini juga lebih mendekatkan kami dengan masyarakat. Ini merupakan wadah silaturahmi kami, sinergitas kami antara TNI-Polri,” kata Audie.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah