Terawan Diminta Mundur Oleh Publik, DPR: Sabar, Beri Kesempatan Agar Lebih Fokus Tangani Pandemi

- 7 Oktober 2020, 09:01 WIB
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto. /Pikiran Rakyat

PR BEKASI – Tuntutan publik yang meminta Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto mundur dari jabatannya saat pandemi Covid-19 dinilai tidak tepat.

Emanuel Melkiades Laka Lena selaku Wakil Ketua Komisi IX DPR RI mengungkapkan hal tersebut pada hari Rabu, 7 Oktober 2020.

Dia meminta agar publik bersabar dan memberikan kesempatan kepada Terawan Agus Putranto untuk menangani pandemi Covid-19, khsusunya aspek kesehatan, sosial, dan ekonomi.

Baca Juga: Siap Pasang Badan untuk Najwa Shihab, dr. Tirta: Siapa Lagi yang Berani Bersuara Kalau Begini?

“Berikan kesempatan Menkes dan jajarannya beserta semua pihak terkait, sehingga kerja pemerintah pusat dan daerah lebih fokus dan tepat sampai level mikro RT, RW, dan kampung, dalam penanganan Covi-19,” tutur Emanuel Melkiades Laka Lena seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari RRI.

Diketahui, petisi dan usulan pencopotan Menkes Terawan Agus Putranto oleh warganet dan sejumlah kalangan terus mencuat.

Emanuel Melkiades Laka Lena pun mengharapkan, publik menjadikan momentum bagi setiap elemen masyarakat untuk bersatu padu mendukung upaya pemulihan kesehatan masyarakat dari krisis kesehatan akibat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Tak Penuhi Syarat, Berkas Perkara Kasus Narkoba Cathrine Wilson Dikembalikan Penyidik

“Kami percaya, evaluasi terhadap kinerja para menteri dilakukan oleh Presiden Joko Widodo setelah situasi kondisi bangsa sudah kondusif dan tepat,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x