Catat, Berikut Lima Makanan dan Minuman Berdampak Buruk Bagi Kesehatan Pencernaan

- 21 Juli 2022, 14:00 WIB
Ilustrasi pencernaan yang buruk.
Ilustrasi pencernaan yang buruk. /Pixabay

PR BEKASI - Menjaga kesehatan tubuh tentunya diwajibkan bagi kita semua.

Namun untuk menjaga kesehatan, tentunya kita diharuskan menjaga makan atau minuman yang kita konsumsi.

Dalam hal ini, tidak semua makanan dan minuman termasuk kategori sehat.

Bahkan jenis makanan dan minuman tertentu justru dapat menyebabkan masalah kesehatan terutama pada pencernaan.

Banyak penyakit pencernaan yang disebabkan oleh faktor makanan, seperti refluks gastroesofagus (GERD) atau sindrom iritasi usus besar (IBS).

Berikut lima makanan dan minuman yang bisa berdampak buruk bagi kesehatan pencernaan yang dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman Eat This Not That, Kamis, 21 Juli 2022 diantaranya:

Baca Juga: dr. Zaidul Akbar Ungkap Resep Makanan Sehat dan Mengenyangkan saat Ramadhan 2022

1. Minuman Berenergi

Minuman energi mengandung niasin atau kandungan yang larut dalam air seperti kafein dan stimulan lainnya, serta vitamin B3.

Kandungan kafein yang tinggi dalam minuman tersebut (niasin) terbukti menyebabkan sakit perut dan mual.

Adapun tanda-tanda keracunan niasin, diantaranya, perut melilit, pusing, tekanan darah rendah, kelelahan, sakit kepala, sakit perut, mual, dan penglihatan kabur.

Baca Juga: Pintar Pilih Makanan Sehat, Pengaruhi Kesehatan Psikologis Pengidap Diabetes

2. Sup kalengan dan Makanan Tinggi Natrium

Menurut dokter sekaligus ilmuwan William W Li bahwa makanan kemasan seperti sup kaleng mengandung lebih dari 700 mg sodium.

Diet tinggi garam diketahui merusak lapisan perut, meningkatkan risiko tukak lambung, bahkan kanker perut.

3. Makanan Pedas

Sebuah penelitian di BMJ mengatakan, orang yang mengonsumsi makanan pedas hampir setiap hari dalam sepekan memiliki risiko 14 persen kematian.

Sementara penelitian lain di Neurogastroenterology and Motility mengatakan semakin banyak makanan pedas yang dimakan, maka berpotensi mengalami gejala gastrointestinal yang lebih parah.

Makanan yang mengandung capsaicin, bahan pembuat cabai, bisa mengiritasi lapisan lambung, muntah, memicu mual, diare dan sakit perut.

Baca Juga: 10 Tips Pola Makanan Sehat Untuk Pengidap Diabetes, Salah Satunya Kurangi Garam

4. Gorengan, Jus Jeruk, Kopi, dan Alkohol

Menurut ahli gastroenterologi bedah dari iCliniq.com, Madhan Kumar, bahwa daftar makanan yang mengiritasi lambung sangat beragam.

Kafein dalam kopi mengiritasi lapisan perut, bahkan pilihan sehat seperti makanan yang sangat asam seperti buah jeruk, jus jeruk, dan jus tomat dapat mengiritasi lapisan perut.

Gorengan juga bisa membuat iritasi potensial seperti, kentang goreng dan naget ayam yang bisa memicu refluks asam dan rasa mulas.

Selain itu produk minuman berkarbonasi, coklat, susu, alkohol dan makanan berlemak.

Baca Juga: Selain Jadi Makanan Sehat, Oat Bermanfaat untuk Kecantikan Wajah

5. Yogurt Rendah Lemak

Perlu diketahui, orang dengan intoleransi laktosa bisa mengalami sakit perut saat makan produk susu, seperti susu, yogurt dan keju.

Kandungan gula yang tinggi dari beberapa produk susu dapat mengganggu perut, bahkan jika Anda tidak intoleran laktosa.

Bahkan menurut profesor nutrisi di University of Hawaii di Mānoa, Jinan Banna mengatakan, diet tinggi gula telah terbukti berpotensi mengurangi keragaman mikroba di usus selama satu minggu.***

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: Eat This Not That


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah