Supir Uber asal Pakistan Tewas Saat Coba Hentikan Pembegalan Mobil Miliknya oleh Dua Gadis di Washington

- 29 Maret 2021, 12:32 WIB
Tangkapan layar kondisi mobil saat kejadian pembegalan berlangsung (kiri) milik korban kanan Mohammad Anwar/ Kolase Twitter.com @JerryDunleavy dan Go Fund Me @Lehra Bogino
Tangkapan layar kondisi mobil saat kejadian pembegalan berlangsung (kiri) milik korban kanan Mohammad Anwar/ Kolase Twitter.com @JerryDunleavy dan Go Fund Me @Lehra Bogino /

Video diakhiri dengan Honda Accord milik Anwar terguling, dan kedua gadis itu memanjat keluar dari mobil.

Baca Juga: HRS Mentahkan 10 Tuduhan Jaksa, Refly Harun: Sebenarnya Sekadar Ingin Cari Kesalahan Habib Rizieq

Sementara Anwar yang terluka parah tergeletak tak bergerak di trotoar.

Hingga Minggu sore, video tersebut telah dilihat setidaknya 5,5 juta kali di Twitter.

Polisi tidak mengidentifikasi tersangka yang masih remaja tetapi diketahui salah satu pelaku tinggal di District of Columbia dan yang satunya tinggal Fort Washington, Maryland.

Kejadian tragus yang menimpa Anwar yang bekerja di Uber Eats pun mendapat simpatik publik.

Lewat ungghan GoFundMe Anwar digambarkan sebagai "seorang imigran Pakistan pekerja keras yang datang ke Amerika Serikat untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi dia dan keluarganya."

Baca Juga: Kutuk Teror Bom di Makassar, Eks Pimpinan JI: Ini Kelompok Sesat yang Meyakini Membunuh Itu Pahala

Kampanye GoFundMe, yang dibuat atas nama keluarganya, telah mengumpulkan lebih dari $500.000 sekitar Rp7.2 miliar (kurs Rp14.246) pada Minggu untuk menutupi biaya pemakaman dan menafkahi keluarga penyintasnya.

"Anwar adalah suami, ayah, kakek, paman, dan teman tercinta yang selalu memberikan senyuman saat dibutuhkan," kata pihak keluarga seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari NDTV pada Senin, 29 Maret 2021.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: NDTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x