Dewan Ulama Taliban Akan Putuskan Hak Bekerja, Berpendidikan, dan Berpakaian Perempuan Afghanistan

- 19 Agustus 2021, 12:10 WIB
Taliban mengatakan bahwa peran perempuan di Afghanistan, termasuk hak mereka untuk bekerja, berpendidikan dan, bagaimana mereka harus berpakaian pada akhirnya akan diputuskan oleh dewan ulama Islam.
Taliban mengatakan bahwa peran perempuan di Afghanistan, termasuk hak mereka untuk bekerja, berpendidikan dan, bagaimana mereka harus berpakaian pada akhirnya akan diputuskan oleh dewan ulama Islam. /REUTERS

"Warga Afghanistan 99.99 persen adalah Muslim dan mereka percaya pada Islam. Ketika Anda percaya pada hukum, maka harus menerapkan hukum itu. Kami memiliki dewan ulama. Mereka akan memutuskan apa yang harus dilakukan," katanya.

Baca Juga: Taliban Kendalikan Kabul, Arab Saudi Siap Berdiri Bersama Rakyat Afghanistan

Meskipun mereka telah berhasil menguasai Afghanistan dalam beberapa pekan terakhir, Hashimi mengatakan bahkan Taliban tidak menyangka akan memasuki Kabul secepat ini.

Namun dirinya mengatakan bahwa kekacauan terjadi di ibu kota setelah Presiden Ashraf Ghani meninggalkan negara itu.

"Oleh karena itu pimpinan kami memerintahkan Taliban kami ke kota Kabul. Tidak ada yang melawan. Tidak ada sama sekali. Jadi kami masuk dan semuanya dikosongkan. Jadi kami menduduki dan sekarang kami menguasai kota Kabul," katanya.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Channel New Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah