Sindir Din Syamsuddin yang Dituduh Radikal oleh GAR ITB, Gus Sahal: Ngawur, Dia Itu Politisi Pragmatis Saja

14 Februari 2021, 22:22 WIB
Gus Sahal membantah tuduhan GAR ITB ke Din Syamsudin soal radikalisme. /YouTube/Cokro TV

PR BEKASI - Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Amerika Akhmad Sahal, ikut memberikan klarifikasinya perihal dari pelaporan Prof Din Syamsudin yang dituduh sebagai sosok radikal oleh Gerakan Anti Radikalisme (GAR) ITB ke KASN.

Pria yang akrab disapa dengan panggilan Gus Sahal menyatakan tuduhan GAR ITB kepada Din Syamsudin sebagai tindakan yang ngawur.

Membantah tuduhan GAR ITB, dia menegaskan bahwa Din Syamsudin sudah jelas bukan sosok yang radikal.

Baca Juga: Jusuf Kalla Tanya Cara Kritik Tanpa Dipanggil Polisi, Mahfud MD: Ini Ekspresi Dilema Kita 

Baca Juga: BRI Salurkan Lagi BLT UMKM Rp2,4 Juta Bulan Februari 2021, Cek Penerimanya di Sini Sisa 4 Hari Lagi

Baca Juga: Din Syamsuddin Dituding Radikal, Menag Yaqut: Jangan Gegabah Nilai Seseorang

"Tuduhan ngawur. Pak Din Syamsudin jelas gak radikal," cuit Gus Sahal, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari akun Twitter pribadi @sahal_AS pada Minggu, 14 Februari 2021.

Gus Sahal melanjutkan bahwa menurutnya, Din Syamsudin merupakan politisi pragmatis yang memanfaatkan segala cara untuk berkuasa.

Sementara jika sudah berada di dalam lingkaran kekuasaan maka akan tenang.

Gus Sahal menyebut jika berada di luar, Din Syamsudin tak akan segan untuk menggunakan jargon Islam atau membela kaum radikal untuk memanasi kekuasaan.

Baca Juga: JK Pertanyakan Cara Kritik Tanpa Dipanggil Polisi, Mahfud MD: Itu Pertanyaan Biasa bagi Pemerintah Sejak Dulu 

"Menurutku dia politisi pragmatis saja yang memanfaatkan segala cara untuk berkuasa. Kalau berada dalam kekuasaan, dia anteng. Tapi kalau di luar, dia tak segan pakai jargon-jargon Islam atau belain kaum radikal untuk gembosin yang berkuasa," kata Gus Sahal.

Cuitannya tersebut sebagai tanggapan dari twit yang dibagikan oleh cendekiawan muslim, Ulil Abshar Abdalla.

Dalam cuitannya, Ulil Abshar mempertanyakan siapa sosok di balik GAR ITB, yang telah menuduh Din Syamsudin sebagai tokoh radikal.

"Siapa sih sosok-sosok di balik GAR ITB yang menuduh Pak Din Syamsudin sebagai tokoh radikal ini?" kata Ulil Abshar.

Baca Juga: Pendaftaran KIP KULIAH Jalur SNMPTN 2021 Dibuka Hari Ini, Jangan Terlewat Karena Hanya 9 Hari! 

Diakui Ulil Abshar, walaupun dia juga sering berseberangan pandangan dengan mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah tersebut, tetapi menuduhnya sebagai radikal merupakan blunder yang besar.

Menurutnya, mereka yang berada di dalam GAR ITB tidak memahami rekam jejak dari Din Syamsuddin, tokoh yang mempromosikan Wasathiyah Islam itu.

"Meskipun dalam banyak hal saya berseberangan pandangan dengan Pak Din, tetapi menuduhnya radikal jelas blunder besar. Mereka yang menuduh ini jelas ndak paham rekam jejak pemikiran atau kiprah Pak Din," cuit Ulil Abshar Abdalla.***

Editor: M Bayu Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler