BPOM Terkesan Hambat Vaksin Nusantara, Luqman Hakim: Bangga Jadi Antek Asing?

- 15 April 2021, 07:59 WIB
Luqman Hakim sebut BPOM terkesan hambat vaksin nusantara yang digagas mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.
Luqman Hakim sebut BPOM terkesan hambat vaksin nusantara yang digagas mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto. /Twitter @LuqmanBeeNKRI

Luqman Hakim menuturkan bahwa dalam situasi perang dagang vaksin saat ini, seharusnya BPOM mendukung produksi vaksin buatan dalam negeri.

Bukan malah membanggakan produksi vaksin dari luar negeri.

Baca Juga: Rela Kerja dari Pagi ke Pagi Selama Ramadhan, Inul Daratista: Demi Penuhi THR dan Gaji Pegawai

“Dalam perang dagang antar produsen vaksin, harusnya kita support upaya-upaya anak bangsa untuk produksi vaksin sendiri,” ujarnya.

“Atau bangga jadi komprador alias antek asing?,” kata Luqman Hakim.

Sebelumnya, sejumlah anggota DPR menjadi relawan Vaksin Nusantara yang digagas mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu, 14 Maret 2021.

Baca Juga: PDIP Bisa Hancur Jika Megawati Mundur, Arief Munandar: Wajar Ketika Dikelola Bak Perusahan Keluarga

Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR RI Saleh Partaonan Daulay menjadi salah satu relawan uji klinis fase II Vaksin Nusantara tersebut.

Saleh mengungkapkan alasan dirinya ikut dalam relawan uji klinis fase II Vaksin Nusantara karena menilai vaksin tersebut efektif dalam rangka meningkatkan imunitas.

Dia mengaku telah berdiskusi dengan para peneliti vaksin Nusantara asal Indonesia maupun Amerika Serikat (AS).

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Twitter ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah