Nasabah Cemaskan Dana Miliknya di Tiga Bank Syariah BUMN Usai Dimerger, Begini Penjelasan Pihak Bank

- 2 Februari 2021, 17:27 WIB
Ilustrasi logo Bank Syariah Indonesia, hasil merger 3 bank BUMN syariah.
Ilustrasi logo Bank Syariah Indonesia, hasil merger 3 bank BUMN syariah. /PMJ News

Baca Juga: Dituduh Memanfaatkan Betrand Peto, Sarwendah: Kami Tak Pernah Mengambil Sepeser pun Penghasilan Anak-anak  

Sementara bagi nasabah cabang lainnya masih tetap dapat menggunakan kartu yang dimiliki saat ini sampai dengan cabang tersebut berubah menjadi kantor cabang pilot yang sudah terintegrasi.

"Kami akan informasikan nasabah lebih lanjut mengenai hal ini," katanya menjelaskan.

Pihak bank juga memastikan untuk uang elektronik berbasis kartu seperti e-Money, Tapcash, dan Brizzi masih dapat digunakan. Tidak akan ada perubahan saldo dan cara pengisian saldo.

"Tidak ada perubahan pada posisi saldo terakhir maupun cara cek saldo dan cara pengisian saldo uang elektronik hingga ada informasi berikutnya," katanya.

Baca Juga: Sentil AHY Soal Isu Kudeta, Teddy Gusnaidi: Jadi Politisi Jangan Cengeng, Partai Bukan Perusahaan Keluarga!  

Hasanah Card juga masih dapat digunakan untuk transaksi hingga nasabah menerima Kartu Pembiayaan baru dari Bank Syariah Indonesia.

Selanjutnya, mengenai rekening tabungan nasabah juga dipastikan aman dan masih dapat digunakan.

Demikian pula dengan deposito masih berlaku sampai dengan jatuh tempo.

"Untuk proses migrasi akan diinformasikan lebih lanjut," katanya.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x